
“Ayam Betutu dikenal sebagai hidangan kerajaan yang diolah secara khusus. Tapi sekarang semua orang bisa menikmatinya,” ungkap General Manager Ubud Hotel & Villas, Kuswadi Rawit.
Olahan ayam ini disebut Ayam Betutu karena pada proses pemasakannya, bumbu yang telah dicincang dan dicampur, dimasukkan ke dalam perut ayam. Umumnya, hidangan disajikan pada upacara-upacara tradisional Bali seperti Odalan, Otonan, upacara pernikahan, dan upacara lain.
“Semua hidangan ini umumnya disajikan dalam satu paket, terdiri atas ayam betutu, sate lilit, plecing kangkung dan sambal matah serta tambahan kacang goreng,” lanjut pria yang akrab disapa Kus ini. Adapun paket ini dapat dinikmati dengan harga Rp 60 ribu.
Sate Lilit dan Garang Asem Ikan Patin, merupakan olahan seafood, makanan khas daerah pesisir. Umumnya penjual Sate Lilit banyak ditemui di kawasan Karang Anyar. Sate yang berbahan dasar ikan kakap atau ikan tenggiri ini memiliki citarasa khas dari batang sereh yang digunakan sebagai tusukan satenya.

Resto Hotel Ubud
Jl. Bendungan Sigura-gura Barat 6 Malang
East Java - Indonesia
0 komentar:
Posting Komentar